Survei Dampak COVID-19 terhadap Pelaku Usaha Periode Pengisian 12-23 Januari 2021 - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Dki Jakarta

Kini hadir Aplikasi Silatipa untuk mempermudah Anda mencari data secara offline. Unduh di sini

Dalam rangka evaluasi pelayanan PST BPS Provinsi DKI Jakarta, mohon dapat mengisi Kuesioner Survei Kebutuhan Data pada link ini.

BPS Provinsi DKI Jakarta tidak menerima gratifikasi dalam bentuk apapun. #TOLAKGRATIFIKASI

Survei Dampak COVID-19 terhadap Pelaku Usaha Periode Pengisian 12-23 Januari 2021

Survei Dampak COVID-19 terhadap Pelaku Usaha Periode Pengisian 12-23 Januari 2021

12 Januari 2021 | Kegiatan Statistik


*Survei Dampak COVID-19 terhadap Pelaku Usaha*

Hampir satu tahun Pandemi COVID-19 telah terjadi di Indonesia dan seluruh dunia. Pandemi ini juga mempengaruhi perekonomian dalam skala lokal, nasional dan bahkan global. Pelaku usaha berskala mikro, kecil, menengah maupun besar, semuanya terdampak.

Setelah hampir satu tahun pandemik ini, bagaimana kondisi pelaku usaha? Bagaimana perubahan terhadap tenaga kerja, produksi barang dan jasa, pemasaran dan penjualan serta faktor lainnya dalam dunia bisnis dan usaha? Bagaimana mereka bertahan disituasi ini, khususnya kondisi selama Triwulan IV-2020 (Oktober, November dan Desember).

BPS berusaha mendapatkan informasi terkini dari pelaku usaha secara langsung melalui “Survei Dampak COVID-19 Terhadap Pelaku Usaha”. Hanya diperlukan waktu 5 s.d. 10 menit untuk menyelesaikannya.

Mohon partisipasi Anda selama 12 s.d. 23 Januari 2021, dengan mengunjungi laman

*https://survey.bps.go.id/open/covid19*

Kami menjamin kerahasiaan dan keamanan jawaban Anda. Hasil survei dapat memberikan infomasi penting bagi pemerintah untuk kebijakan bidang ekonomi.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Provinsi DKI Jakarta (BPS-Statistics DKI Jakarta Province)Jl. Salemba Tengah No. 36-38 Paseban Senen Jakarta Pusat

Phone (021) 31928493

Fax. (021) 3152004

E-mail : bps3100@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik